Article Detail
Bermain Sambil Belajar Membaca
Belajar membaca boleh dilaksanakan di taman kanak-kanak, hanya cara pelaksanaannya harus sesuai dengan usia dan perlembangan anak. Selain itu kegiatan belajar membaca harus dalam suasana yang menyenangkan, menantang dan bervariasi, tidak dengan cara menulis dan model dril.
Yuk belajar membaca dengan “Baba”. Anak-anak TK B2 di ruang perpustakaan belajar membaca dengan “Baba” yaitu kumpulan huruf-huruf dari a sampai z, dalam kotak dan cara kerjanya anak mengambil huruf yang diinginkan kemudian diletakkan di balik tutup.
Ayo dicoba bersama.....
- Guru mengucapkan 1 kata sederhana, kemudian anak mencari huruf dalam kotak dan meletakkan pada tempatnya.
- Anak kemudian membaca kata yang sudah dipasang.
- Diulang beberapa kali.
Anak-anak sangat senang sekali, tidak merasa terbebani. Kegiatan ini dilakukan anak secara bebas, baik dalam pemilihan kata maupun sikap duduk. Lihat tu....Joan sambil tiduran dan Rea mulutnya sampai manyun karena berargumentasi dengan teman yang lainnya.
Jangan takut salah teruslah mencoba.....
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment