Article Detail
Aku Belajar Merebus Telur
Belajar dengan air dan api siapa takut .
Siswa TK Tarakanita, Selasa, 16 Maret 2021, diajak untuk mengembangkan keterampilan hidup dan kemandirian. Tepat dengan tema pembelajaran air, api, udara, siswa TK B belajar manfaat air dan api khususnya untuk memasak. Kegiatan yang dilakukan siswa adalah merebus telur. Anak didampingi orang tua akan menyiapkan peralatan yang digunakan, lalu anak melakukan sendiri tahap-tahap merebus telur. Mulai dari mengisi panci dengan air, memasukkan telur dan melihat cara menghidupkan kompor. Selanjutnya siswa akan menunggu dan belajar mengenai ketepatan waktu untuk mendapatkan telur yang masak sesuai keinginan. Ketika anak mengeluarkan telur dari air panas, mereka juga akan belajar untuk melindungi diri dari panas. Setelah telur tidak panas, anak akan mengupas kulit telur sendiri. Hal ini mengembangkan motorik mereka dan koordinasi antara mata dan tangan. Akhirnya mereka juga akan belajar menghargai dan bersyukur atas makanan yang mereka terima dan masak sendiri.
-
there are no comments yet