Article Detail
Hari Study Guru Nasional
Semangat belajar harus terus dikembangkan dan tak boleh lekang oleh waktu. Semangat pembelajaran juga harus kita tanamkan pada diri peserta didik. Salah satu upaya yang dilakukan oleh Yayasan Tarakanita untuk terus mengembangkan kompetensi guru adalah dengan "Hari Study Guru". Sabtu, 13 Maret 2021, Guru KB-TK Tarakanita Nasional belajar bersama, saling menginspirasi, bertukar pengalaman, dan tentunya memberi pengetahuan dan teknik mengajar yang baru melalui Hari Study Guru ini.
Kali ini ada tiga hal yang kami pelajari dengan tiga pemateri yaitu Ibu Eleonora Christini, S.Pd. (KB-TK Pius X Magelang) dengan materi penggunaan media Loose parts dalam pembelajaran. Selain itu ada Ibu Fransiska Chandra, S.S (KB-TK Tarakanita 5 Jakarta) dengan materi presentasi menggunakan aplikasi canva, dan Ibu Katerina Gabriella, S,Psi. (KB-TK R.A. Kartini Surabaya) dengan materi Zoomtopia: belajar asyik menggunakan aplikasi zoom.
Materi-materi yang disajikan diharapkan mampu membantu pendidik untuk mengembangkan kompetensinya sebagai pendidik dengan terus mengembangkan ide kreatif agar menjadi pribadi yang lebih bermanfaat. Jika pendidik menyajikan pembelajaran dengan kreatif maka akan membuat peserta didikĀ senang dalam belajar. Rasa senang akan menumbuhkan kenyamanan saat belajar sehingga peserta didik pun memiliki rasa ingin tau yang lebih dan akan mampu melatih ketrampilan dalam hidup mereka.
-
there are no comments yet