news

Finger Painting
Kegiatan belajar yang menyenangkan di kelompok bermain pada hari Rabu, 8 Oktober 2014 adalah "Finger Painting". anak-anak bisa berkreasi bebas untuk mencampur warna, bermain warna dan menggambar bebas menggunakan jari ataupun bagian tangan. Selain pengenalan warna, anak juga berkembang motorik halusnya dan tentu saja mengembangkan kreatifitasnya.
read more
"Menanak Nasi" PBR ala TK
Pada hari selasa, 6 Oktober 2014 TKB Tarakanita melakukan pembelajaran berbasis riset dengan tema kebutuhanku dan sub tema makanan. Kegiatan PBR kali ini anak-anak mencoba mengukur isi air, menakar/menimbang beras secara sederhana, Anak mengamati  proses perubahan beras menjadi nasi, anak mengenal konsep: lebih banyak – lebih sedikit, lebih berat – lebih ringan lalu Anak bercerita tentang  hasil pengamatannya.
read more
Belajar Membuat Bakwan
Tema pembelajaran minggu ini adalah tentang makanan. Anak-anak TK B mencoba membuat adonan bakwan sendiri dengan mencampur berbagai bahan dan sayuran. Setelah bakwan matang, anak-anak merasakan bakwan buatan mereka sendiri. Kegiatan ini untuk menanamkan nilai nilai kerjasama, mengenalkan jenis makanan tradisional dan melatih anak gemar makan sayur.
read more
IKTS (Ikatan Karyawan Tarakanita SOLO BARU) "Serunya Kebersamaan"

Ada saatnya guru dan karyawan Tarakanita Solo Baru bersama segenap keluarganya mengadakan pertemuan/anjang sana ke rumah teman  satu unit. Inilah salah satu contoh kegiatan yang dilaksanakan : lomba memasukkan benang ke dalam jarum. Uji nyali buat bapak-bapak yang sudah di atas umur karena syarat lomba tidak boleh pakai kacamata. Semua ini untuk menguji daya juang/conviction, competence,community dan semangat persaudaraan para guru dan karyawan.  Wauuu…..serunya kebersamaan kali ini, anak-anakpun tak mau ketinggalan dengan mengikuti lomba joged.   

read more
Menanamkan Semangat Belarasa

Sudah diam ya...sini aku bantu

Ini adalah salah satu kegiatan dalam pembelajaran PKT dimana anak-anak bermain peran

Untuk membantu temannya. Tujuan dari kegiatan ini untuk melatih anak berbela rasa

terhadap orang lain yang membutuhkan.

read more